Penghargaan Unit Penyelenggara Pelayanan Publik (UPP) Penyedia Sarana Prasarana Kelompok Rentan Terbaik
Sebagai bentuk komitmen dalam memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh pengguna layanan/masyarakat pencari keadilan termasuk kepada kaum rentan dan penyandang disabilitas serta mendukung Pengadilan Inklusif yang ramah terhadap kaum rentan dan kaum disabilitas, Pengadilan Negeri Surakarta Kelas IA Khusus telah dilengkapi berbagai sarana dan prasarana penunjang bagi kaum rentan dan penyandang disabilitas.
Terima kasih atas penghargaan yang diberikan oleh @kemenpanrb dalam kategori Unit Penyelenggara Pelayanan Publik (UPP) Penyedia Sarana Prasarana Kelompok Rentan Terbaik. Semoga memberikan semangat untuk melayani seluruh pengguna layanan/masyarakat termasuk kaum rentan dan penyandang disabilitas pada Pengadilan Negeri Surakarta Kelas IA Khusus. (gs)